Full width home advertisement

Beauty of The Nature

Climb the mountains

Post Page Advertisement [Top]

Wuhu...yay! akhirnya saya kepikiran lagi buat ngebuat artikel. Wow! kira-kira sudah sekitar 1 minggu lebih saya tidak melanjutkan blog ini. Artikel saya kali ini akan membahas tentang lingkungan hidup di sekitar kita, lebih tepatnya kebersihan lingkungan itu sendiri. Nah, berhubung saya kuliah di jurusan Teknik Lingkungan, saya akan mencoba membuat artikel tentang lingkungan.

Oke, sebelum kita bahas tentang kebersihan lingkungan hidup, kita wajib ketahui dulu definisi dari lingkungan itu sendiri. "lingkungan", apa sih lingkungan itu? menurut pemikiran saya yang masih cetek ini, lingkungan merupakan segala sesuatu yang ada disekitar kita yang mencakup sumber daya alam seperti tanah, air, udara, tumbuhan, dan lain sebagainya yang wajib kita jaga karena merupakan hal yang penting di muka bumi ini. Lingkungan memiliki peran besar bagi kelansungan hidup makhluk hidup dimuka bumi ini. Yaa kalo gak ada lingkungan makhluk hidup mau hidup dimana?. 
Jumlah penduduk bumi saat ini sudah mencapai lebih kurang 7 milyar jiwa. Dengan banyaknya penduduk tersebut, tentu peluang bumi mengalami kerusakan sangat besar, bumi saat ini sudah sakit. Pembangunan saat ini mengalami peningkatan yang sangat drastis dan pembanguna tersebut tidak berkelanjutan. 
Nah, bagaimana cara kita menjaga lingkungan hidup? sebenernya dengan melakukan hal-hal kecil, kita sudah dapat dikategorikan dalam menjaga lingkungan kita, yaa seperti buang sampah pada tempatnya dan itu dimulai dari diri sendiri ya gan. 
Yup, kalo kita sudah menjaga lingkungan hidup di sekitar kita tentu kita sudah mengobati sakit bumi kita ini walaupun hanya secuil.

BEBERAPA MANFAAT MENJAGA LINGKUNGAN HIDUP

  1. Lingkungan disekitar akan lerlihat lebih teratur dan tertata rapi sehingga nyaman untuk ditinggali.       Terjadinya keselarasan antara lingkungan rumah dan alam sekitarnya.
  2. Terhindar dari udara kotor ( polusi udara ) yang memiliki efek buruk bagi saluran pernapasan.
  3. Oksigen yang tersedia disekitar kita menjadi lebih banyak dari sebelumnya karena efek dari bersihnya lingkungan yang kita jaga.
  4. Bebas penyakit pastinya
  5. Terhindar dari banjir, karena sampah-sampah yang menyebabkan banjir sudah tidak ada.
  6. Menyadarkan masyarakan akan pentingnya menjaga kebersihan lingkungan. Dengan melihat lingkungan sekitar kita yang bersih, nantinya masyarakat yang masih belum sadar untuk membersihkan lingkungan akan ikut-ikutan dalam membersihkan lingkungan.
  7. Lingkungan menjadi lebih enak dipandang.
  8. Aktifitas sehari-hari masyarakat ( kerja ) akan lebih semangat untuk melaksanakannya.

Manfaat diatas akan dapat kita rasakan apabila kita ;
  1. Gotong royong bersama dalam membersihkan masalah sampah.
  2. Memperbanyak tempat pembuangan sampah dan juga membuat peraturan yang ketat untuk membuang sampah pada tempatnya.
  3. Melakukan program penghijauan dengan melakukan penanaman tumbuhan baru.
  4. Manfaatkan kembali sampah organik (daur ulang).
  5. Membersihkan tempat-tempat sumber penyakit.



Yup, apabila kita sudah melakukan hal diatas, kebersihan lingkungan disekitar kita akan terjamin serta terbebas dari marabahaya penyakit.
Sampai ini artikel singkat saya ini, mudah-mudah bermanfaat bagi para pembaca yang lagi membaca. 

No comments:

Post a Comment

Bottom Ad [Post Page]

| Designed by Colorlib